Tadi bertemu dengan tetangga persis sebelah rumah dan teman bermain
semasa kecil di Sarimatondang, yaitu Pdt Jimmer Lopez Gabriel Saragih
(berbaju biru dalam foto-foto ini). Sehari-hari dia melayani di GKI
Sutopo Tangerang. Kali ini ia melayani kami pada acara Kebaktian Padang
dalam rangkaian Bulan Keluarga GKI Sarua Indah, yang diadakan di rumah
Pak Rombe di kawasan Kampung Sawah, Ciputat.
25 October 2014
19 October 2014
Adakah Keluarga di Rumah Ini?
Keluarga merupakan lembaga yang fenomenal dan universal dimana di dalamnya terdapat anak-anak yang dipersiapkan untuk bertumbuh. Oleh karena itu keluarga adalah lembaga masyarakat paling kecil tetapi paling penting. Dr. Kenneth Chafin dalam bukunya berjudul “Is There A Family In The House?”memberi gambaran tentang maksud keluarga dalam lima identifikasi, yaitu:
15 October 2014
Dua Sisir Pisang Bernama
dua tandan pisang kepok kami panen dua hari lalu. setelah dibagi-bagi
kepada beberapa tetangga, kini giliran kolega majelis di gereja yang
akan memperolehnya. tidak semuanya tentu karena baru ada dua sisir yang
matang dan siap dibagikan. jadi yang beruntung kali ini ialah dua
penatua yang oleh superchef sudah ditandai namanya di masing-masing
kantong plastik pembungkus pisang. aku siap-siap berangkat ke rapat
persiapan malam ini. semoga penatua yang akan kebagian itu hadir di
rapat malam ini.
13 October 2014
Sulit Cari Keluarga Ideal di Alkitab
Sulit Mencari Keluarga Ideal di Alkitab. Tentu kita berharap akan
menjumpai kisah-kisah keluarga yang baik dan dapat menjadi teladan di
Alkitab. Tetapi sayangnya, sejak awal, dalam kisah penciptaan, Alkitab
justru menyaksikan sebuah kisah keluarga yang jauh dari harapan kita.
Subscribe to:
Posts (Atom)